Oleh : Syaikh Abdullah bin AFdurrahman Al Jibrin
Kata Pengantar Penulis
Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan agama Islam sempurna sebagai agama kita, yang telah menyempurnakan nikmat-Nya untuk kita, yang telah meridhoi agama Islam sebagai agama kita, yang telah menjadikan agama Islam sebagai agama terakhir, dan telah mengutus Muhammad saw. kepada seluruh umat manusia. Puji dan Syukur kepada Allah yang telah memberikan kita petunjuk kepada agama Islam. Aku bersaksi tiada tuhan (yang berhak disembah) selain Allah yang Esa tiada satupun sekutu baginya. Aku bersaksi Muhammad adalah hamba dan rasulullah. Aku bersaksi Muhammad telah menyampaikan risalah, menunaikan amanah, dan menasehati ummah. Allah swt, serta sekalian malaikat dan segenap makhluk bershalawat kepadanya, dan ia telah berdakwah dan memperkenalkan Islam. Semoga kesejahteraan yang tak terhingga senantiasa menyertainya. Amma ba'du.
Saudara Ali bin Abdullah A1 Ammari pernah mengangkat beberapa pertanyaan yang tertuju kepada saya seputar AI Masih Isa bin Maryam as. yang terfokus kepada perkara akidah kaum muslimin tentang Isa, tentang teks-teks keagamaan yang mengabarkan kedatangan nabi Isa pada akhir zaman, tentang masalah turunnya, bagaimana pendapat ahli kitab, dan bagaimana menangkis syubhat-syubhat yang mereka lontarkan. A!hamdulillah, saya telah menulis mengenai masalah-masalah di atas dengan memberikan jawaban-jawaban ringan dan sederhana, sesuai dengan kemampuan saya, tanpa terlebih dahulu saya membaca buku-buku klasik dan moderen apalagi buku-buku umat Nasrani. Saya hanya berpegang kepada pengetahuan yang saya miliki, dan menurut saya, pengetahuan yang seperti inilah yang mudah untuk dipahami, begitu juga intisari yang dipahami dari Kitab Suci dan hadits-hadits shahih.
Saya bersyukur, ternyata Allah memudahkan bagi saya menyelesaikan pekerjaan ini dengan penuh ketekunan, yaitu kerja kercs yang disertai dengan kemampuan yang tak seberapa, namun di sana harus ada jawaban, demi kebutuhan prioritas, dan dikarenakan meraja-lelanya syubhat-syubhat yang terkadang dapat merusak akidah orang-orang awam yang miskin pengetahuan, dengan harapan setiap muslim dapat berpandangan tajam terhadap agamanya, dan agar mereka ahli kitab yang berpandangan objektif mengerti di mana letak kekeliruan mereka dan di mana pula letak kesalahan akidah mereka. Orang yang melawan kebenaran pasti akan merasakan kekalahan dan kehancuran sementara orang yang menegakkan kebenaran akan mendapatkan kemenangar. Dan kebahagiaan.
----------------------------------------------------------
Untuk selengkapnya, silakan download ebook-nya DISINI.
sumber : http://islam-download.net
Tidak ada komentar:
Posting Komentar